Categories Feature GameVerse

Waifu Seksi Sebagai Strategi Dongkrak Jumlah Pemain Snowbreak: Containment Zone

Game RPG shooting produksi Amazing Seasun Games yakni Snowbreak: Containment Zone mengalami pasang surut jumlah pemain sejak dirilis secara global pada akhir 2023 lalu. Namun pada bulan Mei 2024, jumlah pemain gim ini tiba-tiba meningkat hampir tiga kali lipat dibandingkan dengan angka awal pasca-rilis.

Mengomentari kinerja game saat ini, Amazing Seasun Games mencatat bahwa peningkatan popularitas Snowbreak pada pertengahan tahun ini terlihat signifikan dan tercermin dengan baik secara angka. Jumlah peningkatan penjualan dan pengguna aktif harian meningkat rata-rata lebih dari 50%.

Amazing Seasun Games mengungkapkan bahwa faktor penyumbang terbesar untuk hal ini adalah upaya tim manajemen dan produsen games untuk mengarahkan game dengan memberikan layanan penggemar (fan services) yang lebih baik, yaitu, untuk memberikan pemain apa yang mereka inginkan termasuk dalam menambahkan karakter-karakter seksi.

Sebagai konteks, Snowbreak: Containment Zone baru-baru ini memperbarui peringkat usianya menjadi M/PEGI 16 dan telah secara aktif merilis skin karakter yang seksi dan terbuka. Para pengembang juga secara teratur menerapkan alur suara karakter baru dan interaksi yang akrab.

Snowbreak akan terus mengejar layanan penggemar, yang berarti pemain dapat mengharapkan tampilan yang lebih menarik dan berbagai interaksi baru di berbagai update mendatang.

Menanggapi kontroversi yang ada, tim Snowbreak berkomentar, “Kami telah menerima kritik terhadap permainan dan pendekatan barunya dari orang-orang tertentu yang bukan pemain Snowbreak. Namun, yakinlah, kami tahu betul kepada siapa kami harus memberikan layanan kami.”

Atas fanservice dan perubahan rating umur, gim Snowbreak mendapatkan teguran dari pemerintah Cina. Pada 29 Agustus 2024, Sichuan Provincial Economic and Information Department memberikan jawaban terkait kontroversi Snowbreak, mereka menemukan bahwa game Snowbreak sudah pernah mendapatkan teguran sebelumnya yang terjadi pada bulan Mei 2024.

Sekilas Tentang Snowbreak

Mengutip lamanAmazing Seasun Games, Snowbreak: Containment Zone adalah game RPG-shooter dengan tema science-fiction yang dikembangkan oleh Amazing Seasun Games. Di gim ini, pemain menjadi bagian dari Heimdall Force, sebuah unit militer yang bertugas melawan makhluk raksasa yang dikenal sebagai Titan.

Gimini berlatar di dunia pasca-apokaliptik yang disebut Containment Zone Aleph. Dalam gimini, pemain harus mengasah keterampilan menembak dan menghindari serangan, sambil memanfaatkan keahlian unik dari karakter yang dipilih.

Selain itu, gimini memungkinkan pemain untuk bekerja sama dengan teman-teman melalui mode co-op dalam berbagai misi. Gimini juga memiliki fitur-fitur chat dan voice chat yang memungkinkan pemain bisa berinteraksi dengan karakter lain dalam sistem Base.

Snowbreak: Containment Zone resmi dapat diunduh melalui situs web resmi dan platform seperti Google Play Store dan App Store.

Sumber: Automaton, Gamebrott

Written By

Monster Messenger

Monster Messenger brings you some news-worthy newsflash from around the world about art, culture, also pop-culture!

More From Author

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

You May Also Like